Monday, September 2, 2013

Download Skripsi Ekonomi Gratis (Pengaruh Daya Fisik,Semangat Kerja Dan Lingkungan Kerja Terhadap Prestasi Pegawai)


Download Skripsi Ekonomi Gratis (Pengaruh Daya Fisik,Semangat Kerja Dan Lingkungan Kerja Terhadap Prestasi Pegawai)


Prestasi kerja adalah suatu hasil kerja yang dicapai seseorang dalam melaksanakan tugas-tugas yang dibebankan kepadanya yang didasarkan atas kecakapan, pengalaman, kesungguhan, serta waktu. Penilaian prestasi kerja (performance appraisal) merupakan salah satu tugas yang paling penting bagi setiap manajer, yang diakui pula bahwa banyak kesulitan dialami dalam menanganinya secara memadai. Tidaklah selalu mudah untuk menilai prestasi seseorang karyawan bawahan secara akurat, dan lagi pula adalah serba sulit untuk menyampaikan hasil penilaian tersebut kepada bawahan yang bersangkutan tanpa menimbulkan rasa kecewa bagi yang bersangkutan.

Daya fisik adalah kekuatan dan ketahanan seseorang untuk melakukan pekerjaan yang berat dan bekerjanya lama, maupun ketahanannya dalam menghadapi serangan penyakit. Karyawan memegang peranan bagi perusahaan, sehingga perusahaan harus memperhatikan setiap masalah yang berkaitan dengan karyawan. Salah satu masalah yang dihadapi oleh karyawan adalah mengenai semangat kerja. Dengan adanya semangat kerja, karyawan dapat bekerja dengan lebih baik lagi dan menghasilkan sesuatu yang lebih baik bagi perusahaan. Semangat kerja yang tinggi akan mendorong karyawan untuk ikut berpartisipasi dan mencurahkan segala pikiran, kemampuan serta keahliannya dengan penuh kesadaran yang tinggi jujur dan rasa tanggungjawab terhadap pekerjaanya.

Kondisi lingkungan kerja merupakan faktor yang harus diperhatikan setiap perusahaan, karena berkaitan langsung dengan lingkungan dimana karyawan dapat bekerja dan melaksanakan tugasnya. Menurut Agus Ahyari pengertian dari kondisi lingkungan kerja adalah sebagai berikut : Kondisi lingkungan kerja adalah sesuatu yang disekitar karyawan dan dapat mempengaruhi karyawan dalam menjalankan tugasnya. Aspek-aspek kondisi kerja ini meliputi kualitas penerangan, sirkulasi udara, perlengkapan, tata ruang, kebisingan, keamanan, dan kebersihan.

Prestasi kerja dipengaruh oleh beberapa faktor, antara lain kemampuan fisik dalam bekerja, semangat kerja dan kondisi lingkungan kerja. Fenomena yang terjadi adalah sering kali waktu kerja terlalu panjang sekitar 8 jam kerja, sehingga daya fisik karyawan berkurang. Selain itu karyawan juga kurang bersemangat dalam bekerja karena hanya mengerjakan hal yang sama. Kondisi lingkungan kerja yang kurang nyaman juga dapat mengurangi prestasi kerja.

Dinas Kesehatan Kota Surakarta merupakan Departemen pemerintah yang bergerak di bidang kesehatan masyarakat. Sebagai dinas yang bergerak di bidang kesehatan, tentunya dinas sangat memperhatikan daya fisik atau kesehatan pegawai, semangat kerja pegawai, dan lingkungan sekitar pegawai. Ketiga faktor tersebut akan mempengaruhi prestasi kerja pegawai pada Dinas Kesehatan Kota Surakarta.

Berdasarkan uraian diatas maka penulis merasa tertarik untuk meneliti, yaitu dengan mengambil judul ”Pengaruh Daya Fisik, Semangat Kerja Dan Lingkungan Kerja Terhadap Prestasi Kerja Pegawai Dinas Kesehatan Kota Surakarta”


Password: oDc3RLtU

No comments:

Post a Comment